Bulan Ramadan, Idulfitri, Korporasi, Layanan Motorist, pertamina, PILIHAN, Profil, Simon Aloysius Mantiri

Pertamina Pastikan Layanan Energi Tetap Optimal di Bulan Ramadan & Idulfitri

Dok. Istimewa

Share

SUARAENERGI.COM, Jakarta – PT Pertamina (Persero) menjamin kelancaran distribusi energi bagi masyarakat selama periode Ramadan dan Idulfitri 1446 H. Direktur Utama Pertamina, Simon Aloysius Mantiri, menegaskan bahwa seluruh operasional perusahaan akan berjalan optimal tanpa hambatan.

“Kita akan sambut Idulfitri dan dipastikan pelayanan distribusi energi kepada seluruh masyarakat Indonesia berjalan dengan lancar,” ujar Simon dalam acara Media Briefing di Grha Pertamina, Selasa, 4 Maret 2025.

Untuk menjaga keandalan operasional, Pertamina terus memperkuat koordinasi dengan berbagai pemangku kepentingan. Simon menekankan bahwa optimalisasi infrastruktur energi menjadi prioritas utama guna memenuhi kebutuhan masyarakat selama periode ini.

“Pertamina akan terus memperbaiki sistem tata kelola yang lebih baik dan lebih transparan di seluruh aspek operasional untuk memastikan layanan energi yang lebih baik,” tambahnya.

Dok. Istimewa

Sementara itu, Pelaksana Tugas Harian (PTH) Direktur Utama PT Pertamina Patra Niaga, Mars Ega Legowo Putra, mengungkapkan bahwa Pertamina telah melakukan berbagai langkah antisipasi, termasuk menghadapi potensi cuaca ekstrem dan mengidentifikasi daerah rawan bencana untuk memastikan kelancaran distribusi energi selama arus mudik.

“Pertamina mendapat dukungan BMKG sehingga bisa mengakses peta daerah rawan bencana,” jelas Mars Ega.

Sebagai langkah tambahan, Pertamina akan menyiagakan mobile tank di jalur mudik guna menjamin ketersediaan energi. Layanan motorist juga disiapkan untuk membantu situasi darurat, di mana masyarakat dapat menghubungi Pertamina Call Center 135 untuk mendapatkan pengantaran BBM, termasuk di jalur tol yang telah mendapat izin dari pihak kepolisian.

Dok. Istimewa

Vice President Corporate Communication Pertamina, Fadjar Djoko Santoso, menegaskan bahwa fokus utama perusahaan adalah memastikan masyarakat mendapatkan layanan energi yang prima, baik selama Ramadan maupun saat arus mudik Idulfitri.

“Pertamina terus berkomitmen layanan kepada masyarakat tetap optimal,” tegas Fadjar.

Sebagai pemimpin dalam transisi energi, Pertamina juga terus mendukung target Net Zero Emission 2060 dengan menjalankan berbagai inisiatif yang berkontribusi pada pencapaian Sustainable Development Goals (SDGs). Upaya ini selaras dengan penerapan Environmental, Social & Governance (ESG) di seluruh lini bisnis dan operasional perusahaan.

Ikuti Kami

Tags

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top