PILIHAN, Profil

Rauf Purnama, Ahli Pupuk Jadi Menteri ESDM di Kabinet Prabowo?

SUARAENERGI.COM – Bursa calon menteri di kabinet Presiden terpilih Prabowo Subianto semakin nyaring terdengar. Ada banyak susunan kabinet yang beredar di media sosial, lengkap dengan nama-nama kandidatnya.

Salah satu pos menteri yang cukup menarik adalah Menteri ESDM yang saat ini masih dijabat Arifin Tasrif. Di susunan kabinet yang beredar, nama Arifin Tasrif tak lagi masuk daftar. Posisinya kini digantikan sosok baru, seorang politisi sekaligus pengusaha gaek: Rauf Purnama.

Dilansir dari berbagai sumber, Rauf Purnama sudah cukup tua, lahir pada 1943, atau kini berusia 81 tahun. Sejak muda, Rauf diketahui telah banyak menimba pengalaman di industri petrokimia dan pupuk. Puncaknya, Rauf pernah menjabat Dirut PT Petro Kimia Gresik dan Dirut PT Asean Aceh Fertilizer.

Kemudian pada Pemilu 2019 lalu, Rauf juga mencalonkan diri sebagai Anggota DPR RI dari Partai Gerindra dengan daerah pemilihan Jawa Timur 9 yang meliputi Bojonegoro dan Tuban.

Lalu, apakah Rauf Purnama akan kembali tampil di panggung nasional? Jawabannya ada di tangan Prabowo Subianto.

Ikuti Kami

Tags

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top